Rapat Konsolidasi Perencanaan Penanaman Modal Tahun 2019

Rapat Konsolidasi Perencanaan dan Pengembangan Penanaman Modal Tahun 2019 dengan tema What's the urgency of LKPM for Companies yang berlangsung di Hotel Aston Makassar.Selasa (22/10/2019)

Acara ini diselenggarakan oleh DPMPTSP Prov. Sulawesi Selatan dan dibuka oleh Kabid Promosi dan Investasi Bapak Mustamin, SE, MM. Hadir sebagai Narasumber Ketua PHRI Bapak Anggiat Sinaga dan Ketua APINDO Makassar bapak Ir. Muammar Muhayang, ST. IPM, MM, Aseang, Eng.

Rapat ini bertujuan menggenjot pengusaha dalam penyampaian Laporan Kegiatan Penanaman Modal untuk mengetahui data perusahaan mengenai realisasi investasi, permasalahan/hambatan yg dihadapi, pelaksanaan CSR serta seberapa besar serapan tenaga kerja.

Rapat dihadiri oleh Perangkat Daerah bidang Penanaman Modal kab/kota se Sulsel, Kepala OPD terkait, Private Sectors. Untuk Kab. Sinjai diwakili oleh Kabid data sistem informasi teknologi dan pengendalian pelaksanaan penanaman modal dan pelayanan perizinan (Ira Puspayanti Arta, SE, M. Si) beserta Kasi pengendalian pelaksanaan penanaman modal dan Pelayanan (H. Muh. Nur, S. Sos)

Bagikan Berita

Komentar

    Belum ada komentar

Tinggalkan Komentar